Kamis, 18 Agustus 2016

PENGERTIAN ROLE DAN POSISI 1-5

ROLE DAN POSISI HERO 1-5

Guide ini adalah pengertian dasar dari Role dan Posisi 1-5 dalam Dota 2
Guide ini bertujuan untuk memberi pengetahuan kepada para Dota Player Indonesia agar dapat lebih memahami apa itu Role dan apa itu Posisi 1-5 beserta tugas masing masing.

Dota mempunyai banyak hero.. masing masing mempunyai keunikan tersendiri.. bagaimana cara playernya mengarahkan hero tersebut.

Semua hero tersebut terbagi atas berbagai role.. tergantung atribut, skill dan item..


1 Official Roles

1.1 Carry

1.2 Disabler

1.3 Lane Support

1.4 Initiator

1.5 Jungler

1.6 Support

1.7 Durable

1.8 Nuker

1.9 Pusher

1.10 Escape

2 Unofficial Roles

2.1 Hard Carry

2.2 Semi-Carry

2.3 Ganker

2.4 Roamer

2.5 Offlaner


1 Official Roles


1.1 Carry : Umumnya hero yang unggul di dan sangat diandalkan lategame.. lemah di early game.. seperti Outworld Devourer , Spectre , Phantom Assassins

1.2 Disabler : Adalah hero yang mempunyai spell yang dapat men-disable musuh.. stun, sleep, silence.. contohnya Invoker, Rubick, Vengefull Spirit

1.3 Lane Support : Hero yang mempunyai kelebihan / dapat support carry di lane dengan spell yg dapat heal teman atau dapat stun / slow musuh.. seperti Bane Elemental atau Dazzle

1.4 Initiator : Hero yang mempunyai spell yang sangat diandalkan untuk memulai / pembukaan suatu Teamfight / Clash.. yang dapat mengobrak abrik banyak musuh sekaligus.. seperti Magnus, Tidehunter

1.5 Jungler : Hero yang mempunyai spell yang memungkinkan hero tersebut dapat farming di hutan / kuat lawan creep hutan.. umumnya sih hero yang punya lifesteal / bisa summon minion seperti Nature Prophet, Enigma, Lifestealer

1.6 Support : Sama seperti Lane Support.. umumnya hero yang tidak terlalu membutuhkan item dan kuat di early game.. kerjanya membeli item support dan warding.. because he is a support.. seperti Crystal Maiden, Skywrath Mage, Rubick

1.7 Durable : Umumnya sih hero yang punya stat str tinggi.. hero yang sangat kuat dan mampu menahan serangan musuh.. TBin musuh..  atau hero yang mempunyai spell yang membuatnya menjadi keras.. gunanya agar timnya dapat menjadi leluasa menghajar musuh.. hero seperti Centaur, Axe, Necrophos

1.8 Nuker : Hero yang mempunyai 2 / 3 spell yang ber damage besar.. dan umumnya mempunyai cooldown cepat.. seperti Skywrath Mage, Lion, Lina

1.9 Pusher : Hero spesialis penghancur tower yang mempunyai spell yang dapat memberi dia kemudahan agar dapat dengan cepat menghancurkan tower / barrack.. seperti Death Prophet,  Nature Prophet, Tinker

1.10 Escape : Hero yang dapat kabur dengan mudah.. umumnya hero yang mempunyai skill blink atau lompat.. seperti Mirana, Faceless Void

2 Unofficial Roles


2.1 Hard Carry 
Hard Carry 1 tingkat


diatas Semi Carry.. jadi gini.. Carry terbagi atas 2 Semi Carry dan Hard Carry, Hard Carry sangat sangat lemah di early game dan sangat sangat butuh item.. kerjanya hanya farm farm dan farm.. agar dia dapat menjadi powerfull di lategame
Contohnya seperti Medusa, Medusa hampir tidak bisa solo kill di early game dia hanya bisa farming dan kabur.. tapi saat lategame dan full item.. baru tau betapa ganasnya Medusa

2.2 Semi Carry :
Beda antara Hard Carry dan Semi Carry adalah.. Kalau Hard Carry sangat membutuhkan gold.. dan item.. untuk menjadi ganas.. umumnya Semi Carry sangat sangat butuh level..
seperti Invoker, Templar Assassin, Queen of Pain

2.3 Ganker :
Hero yang mempunyai spell yang memudahkan dia untuk ganking / menculik musuh..
Kalau lebih spesifik sih.. ganker sebenarnya.. hero yang punya spell yang bersifat crowd control dan umumnya mempunyai durasi spell "ganking" yang lumayan lama..
Tujuan mereka hanya 1 incar Carry musuh... agar Carry musuh tidak bisa berkembang.. baik gold maupun level
hero heronya seperti Nyx Assassins, Bounty Hunter, Night Stalker, Bloodseeker

2.4 Roamer :
Hampir sama sih sebenarnya dengan Ganker.. tapi bedanya.. tapi bedanya.. umumnya para Roamer diisi oleh hero Support seperti Crystal Maiden, Jakiro, Vengefull Spirit
Tugas mereka adalah gank musuh.. menaruh ward.. mengontrol map dan selalu sedia jika ada lane yang membutuhkan.

2.5 Offlaner :
Hero yang tugasnya berada di hardlane/suicide lane seorang diri.. Tugasnya mereka hanya
1. Jangan mati
2. Mencari level sebisa mungkin
mungkin keliatannya simple.. tapi ini yg paling sulit.. bagaimana caranya bertahan sendirian melawan 3 hero yang umumnya diisi dengan hero nuker.

Syarat offlaner :
1. Umumnya hero yang punya skill escape / kabur dengan mudah
2. Mempunyai spell yang dapat membuat mereka bertahan sekaligus mendapatkan lasthit sesekali
3. Selain dapat bertahan.. Offlaner juga dituntut harus hero yang mempunyai spell yang berguna saat teamfight di mid-game contohnya seperti.. Ravage Tidehunter
4. Mempunyai spell yang bagus untuk mengganggu carry musuh di lane.. contohnya hero seperti Lone Druid dengan beruangnya.

Contoh hero Offlaner : Weaver, Puck, Dark Seer, Clock, Lone Druid, Tidehunter.



5 POSISI DOTA

Pertama kali sih  5 posisi dota ini di populerkan oleh Chinese Dota  posisi hero ada 1 - 5
Yang mana.. posisi 1 yang mempunyai prioritas utama untuk farming  posisi 2 berarti prioritas ke 2 dan seterusnya sampai posisi 5 yang dapat jatah farming paling kecil atau bahkan tidak farming sama sekali.

Berikut adalah penjelasannya

1. Hero yang diperuntukkan / mempunyai prioritas utama untuk mencari gold.. farming farming dan farming.. posisi ini di isi oleh hero Carry/Hard Carry.

2. Hero yang mempunyai prioritas ke 2 untuk farming.. seimbang antara gold dan level.. Di isi oleh Solo Mid / Midlaner.

3. Hero yang mempunyai prioritas ke 3 untuk farming.. sangat sangat dituntut untuk menyentuh level 6 dengan cepat.. prioritas utamanya adalah mencari exp.. posisi ini di isi oleh Offlaner.

4. Hero yang mempunyai prioritas ke 4 untuk farming.. tergantung situasi sih.. bisa babysit / jadi lane support untuk hero carry.. atau bisa farming di hutan.. Di isi oleh hero Support / Jungler.. Posisi 4 ini lebih fokus pada item core.. Mekans atau Blink Dagger.

5. Hero yang mempunya prioritas ke 5 untuk farming tugas utamanya adalah warding.. beli sentry.. dust.. smoke.. roam.. gank..  posisi ini diisi oleh  Hard Support.